EXPRESI.co, BONTANG – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh SDN 006 Bontang Utara. Regu Macan Putih, yang merupakan regu putra dari sekolah tersebut, sukses menyabet gelar Juara Umum Putra dalam ajang Battle Arena Of Scout (BATAS) 6 Bontang 2025, yang berlangsung selama tiga hari di Bumi Perkemahan halaman SDN 010 Bontang Utara.
Dalam event yang diselenggarakan oleh Ambalan Sulpati ini, Regu Macan Putih tampil gemilang dengan mengoleksi poin maksimal dari berbagai kategori lomba. Di antaranya: Juara 1 untuk Simpul dan Ikatan, Packing Bivak, dan Pionering; Juara 2 pada LKBB & Forba, Cerdas Cermat, serta Yel-yel; serta Juara 3 di kategori PPGD.
Secara keseluruhan, mereka berhasil unggul dari puluhan regu lainnya, menyisihkan total 35 regu yang berkompetisi, dengan jumlah peserta mencapai 280 orang.
Purwaningsih, guru sekaligus pembina Pramuka SDN 006 Bontang Utara, menyampaikan rasa syukurnya atas pencapaian ini.
“Alhamdulillah, untuk pertama kalinya Regu Macan Putih berhasil membawa pulang piala juara umum. Keberhasilan ini berkat semangat luar biasa dari anak-anak, serta dukungan moril dan materiil dari orang tua, para pembina, dan seluruh warga sekolah,” ungkapnya bangga, Rabu (14/5/2025).
Menurutnya, prestasi ini menjadi tonggak sejarah bagi regu yang tahun sebelumnya hanya mampu membawa pulang lima piala di ajang BATAS 5.
“Tahun lalu belum berhasil menjadi juara umum, tapi tahun ini rejeki anak-anak luar biasa. Piala umum berhasil kami bawa pulang di BATAS 6,” tambahnya.
Meski telah mencapai puncak, Purwaningsih yang akrab disapa Kak Pur, menegaskan pihaknya tak akan berpuas diri. SDN 006 Bontang Utara berkomitmen untuk terus berbenah dan berlatih demi mempertahankan prestasi tersebut tahun depan.
“Bismillah, kami akan ikut lagi tahun depan. Semoga bisa mempertahankan gelar ini,” ucapnya penuh semangat.
Dengan mengusung tema “Bersatu dalam Kreasi, Beraksi dalam Prestasi”, ajang BATAS 6 Bontang menjadi bukti bahwa pembinaan kepramukaan yang solid mampu mencetak generasi muda berprestasi. Keberhasilan Regu Macan Putih diharapkan menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain di Kota Bontang untuk terus meningkatkan kualitas kegiatan kepramukaan. (*/Fn)

Tinggalkan Balasan