EXPRESI.co, BONTANG – Pandemi memang jadi momen untuk menghadirkan menu-menu anyar yang kreatif. Setelah racikan kopi diramaikan dengan Dalgona, kini saatnya racikan proffee yang naik daun.
Proffee merupakan minuman yang menggabungkan bubuk protein dengan kopi. Racikan satu ini tengah viral di platform media sosial seperti TikTok.

Pada dasarnya, proffee sendiri merupakan singkatan dari ‘protein’ dan ‘coffee’. Racikan ini mencampurkan bubuk protein ke dalam kopi hitam, baik dingin ataupun panas. Beberapa orang menambahkan pemanis atau sirup.

Sebagaimana diketahui, protein merupakan salah satu nutrisi penting untuk mengisi bahan bakar tubuh. Protein sendiri didapat dari banyak sumber seperti oat, sereal, dan lain-lain. Karena ini lah, proffee dapat dibuat dengan variasi resep sesuai selera.

Minuman ini juga diklaim lebih sehat dibandingkan kopi pada umumnya. Kopi mengandung antioksidan, sementara bubuk protein dapat memberikan energi bagi tubuh dan membantu perbaikan otot.

Namun, Anda disarankan untuk berhati-hati mengonsumsi gula yang ada di dalamnya. Pasalnya, gula menjadi bahan utama yang umum terdapat dalam bubuk protein. Menambahkan gula tambahan hanya akan membawa Anda pada risiko kesehatan akibat kelebihan gula.

“Lihat besaran gula tambahan yang dikandung pada label bubuk protein,” ujar ahli diet, Kimberly Rose Francis, mengutip Huffington Post. Atau, jika bisa, Anda juga disarankan untuk menggunakan bubuk protein tanpa pemanis.

Selain itu, sirup atau gula tambahan juga menjadi faktor lain yang perlu dipertimbangkan, terutama jika bubuk protein yang digunakan sudah mengandung pemanis.

Rose Francis mengingatkan bahwa proffee tak boleh disalahartikan sebagai minuman yang lebih bergizi. “Proffee kekurangan vitamin, mineral, dan serat,” kata dia.

Untuk melengkapi kebutuhan gizi, Rose Francis menyarankan untuk menambahkan sandwich yang terdiri dari dua potong roti gandum, irisan tomat, selada, alpukat, keju rendah lemak, dan irisan daging ayam.

Pada dasarnya, proffee hanya mencampurkan bubuk protein dan kopi hitam. Di antara berbagai variasi resep yang ada, proffee cokelat tampaknya menjadi salah satu yang paling mudah dibuat. (*)

Editor: Bagoez Ankara