MTQ indikator ukuran GEMA berjalan lancar. Kecamatan Loa Janan juga mendapatkan bantuan dari Edi Damansyah selaku Bupati Kukar.

Ia turut melakukan kunjungan silahturahmi Ramadhan Pemkab Kukar berlokasi di Kecamatan Loa Janan pada Jumat, 21/03/2025.

Edi berharap kalau nantinya silahturahmi ke warga Desa Loa Janan Ulu di Masjid Darul Jannah berlokasi di Jl. Cinta Ratu Dusun Tegal Anyar. Selain itu, ia juga turut melakukan buka puasa dengan warga dan jamaah Majelis Taklim Al-Amin ( Abah Rusli ) Samping Batalyon 611 Loa Janan Ulu.

Edi memberikan bantuan Pemkab Kukar yakni pengeras suara, mukena, sarung, ambal sajadah, mushaf Yaasin, buku Iqro, serta jam digital. Juga bantuan paket sembako dari Edi secara pribadi, serta dari BAZNAS Kukar.

Turut hadir pada acara itu Camat beserta Forkopimcam Loa Janan, Kades beserta aparat Desa setempat, tokoh masyarakat, alim ulama dan warga setempat. Edi berikan apresiasi Takmir Masjid serta perangkat yang berkontribusi demi bisa memberikan fasilitas kegiatan ibadah dan pembinaan keagamaan warga.

Ia juga ajak untuk bisa makmurkan Masjid dan tidak hanya Ramadhan, melain bulan Ramadhan lainnya. Beberapa bantuan diberikan untuk mendorong pendidikan Al Quran dirumah ibadah dan menjadi bagian dari program GEMA agar bisa berkembang.

Disamping itu jadi salah satu indikator ukuran GEMA berjaaln lancar yakni MTQ dan disyukuri Kukar sebanyak 6 kali dapat juara MTQ tingkat provinsi Kaltim.

“Sedangkan bantuan bahan pokok ini diharapkan dapat melengkapi kebutuhan para penerimanya. Terima kasih atas sambutan masyarakat sehingga kita bisa berkumpul disini untuk bersilaturahmi,” ungkapnya.***