EXPRESI.co, MAMUJU – Kapolresta Mamuju, Kombes Pol Ardi Sutriono, melaksanakan shalat Ashar berjamaah di Masjid Timbu, Jalan Ir. Juanda, Mamuju, pada Senin (10/3/2025). Kehadiran Kapolresta tidak hanya untuk menunaikan ibadah, tetapi juga sebagai momen bersilaturahmi dengan masyarakat sekaligus meninjau pembangunan rumah imam masjid.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolresta menegaskan komitmennya untuk terus menjalin kedekatan dengan warga, khususnya dalam mendukung kegiatan keagamaan dan pembangunan fasilitas ibadah.
“Masjid bukan hanya tempat ibadah, tetapi juga pusat kebersamaan umat. Kami ingin hadir lebih dekat dengan masyarakat dan mendukung pembangunan fasilitas keagamaan,” ujar Kombes Pol Ardi Sutriono.
Setelah menunaikan shalat berjamaah, Kapolresta didampingi pengurus masjid dan tokoh masyarakat setempat meninjau progres pembangunan rumah imam yang terletak di samping masjid. Ia mengapresiasi gotong royong masyarakat dalam membangun fasilitas ini, yang diharapkan dapat memberikan kenyamanan bagi imam dalam menjalankan tugasnya sebagai pembina dan pemimpin ibadah.
Kapolresta juga berharap proyek pembangunan ini dapat rampung sesuai target agar segera bisa dimanfaatkan.
“Kami mendukung penuh upaya ini dan mengajak semua pihak untuk berkontribusi dalam pembangunan serta pemeliharaan sarana ibadah,” tambahnya.
Kehadiran Kapolresta Mamuju disambut antusias oleh masyarakat sekitar, yang mengapresiasi perhatian serta dukungan kepolisian terhadap kegiatan keagamaan dan penguatan sarana keislaman di daerah tersebut. (*)

Tinggalkan Balasan