EXPRESI.co, BONTANG – Pemerintah Kota Bontang mulai lakukan perbaikan jalan amblas di Jalan Cipto Mangunkusumo, Kelurahan Gunung Elai, Kecamatan Bontang Utara.
Di lapangan, alat berat berupa excavator mulai beraksi, trotoar yang tak rusak mulai dibongkar, begitupun gorong-gorong beton yang rusak.
Kepala Bidang Bina Marga, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Bontang, Anwar Nurdin saat dikonfirmasi membenarkan jalan amblas tersebut Dengan paket yang dikerjakan pembangunan box culvert.
Dia bilang, perbaikan jalan mulai dialkukan kontraktor pelaksana dengan target pekerjaan selama 180 hari ke depan terhitung sejak tanggal 15 Mei 2024.
“180 hari kalender kerjanya, masa pemiliharanya 365 hari kalender. Pelaksananya CV. Bonanza Indonesia Teknik dan konsultan pengawas yakni CV. Geometric konsultan Teknik,” katanya.
Perbaikan jalan amblas tersebut menelan biaya sebesar Rp 1,7 miliar atau Rp. 1.709.780.000.00, bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bontang.
“Anggaran mengunakan APBD tahun 2024, semoga setelah perbaikannya masyarakat dapat manfaatnya,” tutupnya.
Diketahui sebelumnya Komisi III DPRD Bontang melakukan peninjauan jalan yang amblas tersebut dan berharap pemerintah kota ((Pemkot) segera diselesaikan. (YUB)

Tinggalkan Balasan