EXPRESI.co, TENGGARONG – Banyaknya bekas galian lahan pertambangan yang tak dimanfaatkan membuat masyarakat berinovasi menjadikannya destinasi wisata buatan, seperti wisata danau.

Destinasi wisata Taman Gubang salah satunya. Dibuka untuk umum, dan kini menjadi salah satu tujuan wisata bagi masyarakat di Kukar maupun dari Samarinda.

Berlokasi di jalan Danau Biru, Desa Loa Ulung, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara, tepatnya di danau eks tambang yang dikelola secara swadaya oleh warga setempat, dan kini kian ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal.

Selain itu, rekreasi wisata taman gubang itu juga menyediakan kuliner khas kutai, dimana pengunjung dapat menikmatinya bersama keluarga sambil merasakan tiupan angin dari danau.

Dengan hadirnya destinasi Wisata Taman Gubang itu, tentunya dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar, khususnya dalam peningkatan ekonomi kerakyatan yang berbasis kearifan lokal.

Untuk tiket masuk ke Destinasi Wisata Taman Gubang ini, pengunjung cukup membayar Rp 5.000 perorang, dan untuk sewa perahu dibandrol Rp 20.000 hingga Rp 100.000, namun tergantung jenis perahu yang diinginkan pengunjung. (Adv)