DPMPTSP Bontang Hadirkan Pelayanan Ramah Investasi di Rakernas Apeksi 2024

Redaksi

DPMPTSP Kota Bontang
DPMPTSP Bontang ikut Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) 2024 yang berlangsung di Gedung BSCC Dome Balikpapan.

EXPRESI.co, BONTANG – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Bontang terus berupaya meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.

Salah satunya dengan ikut berpartisipasi dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) 2024 yang berlangsung di Gedung BSCC Dome Balikpapan.

Kepala DPMPTS Bontang, Muhammad Aspiannur mengungkapan jika pihaknya menawarkan pelayanan kemudahan berinvestasi, informasi peta potensi investasi serta perizinan lainnya.

BACA JUGA:  Puskesmas BU 1 Siap Dorong Percepatan Pengembangan Posyandu Terintegrasi

“Kami turut serta berpartisipasi dalam pameran Rakernas Apeksi ini dengan menyediakan stan pelayanan. Jadi, masyarakat yang hadir bisa berkonsultasi terkait investasi di Kota Bontang,” ujanrnya, Rabu (5/6/2024).

Selain itu, pihaknya juga memberikan kesempatan bagi pelaku usaha untuk mempromosikan produk mereka kepada pengunjung yang hadir dari 98 kota di seluruh Indonesia.

“Kami mengahdirkan prosuk-produk khas KOta Bontang seperti amplang, terasi dan lainnya,” ucapnya.

BACA JUGA:  Dinkes Bontang Gelar Rapat Penilaian Dokumen Penerapan Pola Pengelolaan Keuangan BLUD Pada Puskesmas dan Labkesda

Dengan adanya stan ini, DPMPTSP KOta Bontang berharap dapat memberikan pelayanan yang lebih cepat dan efisien kepada masyarakat sekaligus mendukung pengembangan UMKM local serta bisa menggait investor yang ingin berinvestasi. (L/Adv)

Print Friendly, PDF & Email

Also Read

[addtoany]

Tags

Ads - Before Footer