Agus Haris Pertanyakan Pendistribusian Seragam Gratis Lambat di Bontang

Redaksi

Agus Haris Pertanyakan Pendistribusian Seragam Gratis Lambat di Bontang
Wakil Ketua DPRD Bontang, Agus Haris. (Y/Expresi.co)

EXPRESI.co, BONTANGPeserta didik baru tingkat SD dan SMP di Kota Bontang, Kalimantan Timur masih menunggu seragam gratis mereka meskipun sudah memasuki minggu kedua tahun ajaran baru.

Hal ini menarik perhatian Wakil Ketua DPRD Kota Bontang, Agus Haris, yang menegaskan perlunya pemerintah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang untuk segera menginformasikan kapan seragam tersebut akan didistribusikan.

Agus Haris menyatakan bahwa orang tua murid sebaiknya tidak perlu membeli seragam tambahan jika ada keterlambatan dalam distribusi ini, asalkan mereka diberitahu dengan jelas. “Entah ini bajunya belum selesai dijahit atau gimana, harusnya kan diinfokan,” ungkapnya pada Senin (22/7/2024) kemarin. 

BACA JUGA:  Kabag Ops Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Aksi Unras di kantor Gubernur Sulbar, Antisipasi Yang Intimidasi Massa Aksi

Dia juga menyerukan agar komunikasi antara pemerintah, sekolah, dan orang tua lebih aktif, sehingga semua pihak terlibat bisa mempersiapkan diri dengan lebih baik.

“Jadi kan kalau memang belum selesai itu bajunya, mereka (orang tua murid) bisa diinformasikan untuk pakai baju lama dulu sembari menunggu seragam gratis ini dibagikan,” tambahnya.

Menanggapi keprihatinan tersebut, Kepala Disdikbud Bontang, Bambang Cipto Mulyono, menjamin bahwa seragam akan segera didistribusikan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

BACA JUGA:  Raperda Penyelenggaraan Perpustakaan, DPK Harap Sebagai Landasan Percepatan Literasi

“Insyaallah pekan depan kita bagikan. Karena harus menyasar sekolah swasta juga. Dan sekolah swasta, belakangan baru menerima siswa baru dan baru bisa diukur bajunya setelah siswa melakukan daftar ulang,” jelasnya. (Adv)

 

Print Friendly, PDF & Email

Also Read

[addtoany]

Ads - Before Footer