Rapat Paripurna ke X DPRD Kutim: Fraksi AKB Apresiasi Kebijakan Pemkab dan Sorot Pendapatan Daerah Tahun 2024

Redaksi

EXPRESI.co, SANGATTA – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim), Jimmy, mengungkapkan bahwa baru-baru ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutim bersama DPRD telah mengadakan pembahasan kebijakan umum anggaran dan prioritas plafon anggaran sementara untuk tahun 2024.

Pada rapat paripurna ke X di ruang utama DPRD Kutim, Jimmy menyampaikan pandangan umum dari Fraksi Amanat Keadilan Berkarya (AKB), berharap pembahasan nota keuangan ini dapat mencapai kesepakatan bersama dengan fokus pada nilai-nilai yang mendorong kemajuan daerah dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

BACA JUGA:  Anggota DPRD Kutai Timur Kunjungi Pelabuhan Tanjung Tembaga, Terinspirasi Tingkat Efisiensinya

Fraksi AKB memberikan apresiasi kepada Pemkab Kutim atas peningkatan pendapatan daerah tahun 2024. Jimmy menyatakan penghargaan terhadap penambahan pendapatan daerah dari Rp8,561 Triliun menjadi Rp9,148 Triliun, mengalami peningkatan sebesar Rp587.5 Miliar atau 6,86 persen dari nilai sebelumnya.

Selain itu, Jimmy juga mengapresiasi peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari Rp245,256 Miliar menjadi Rp754,108 Miliar, bertambah sebesar Rp508,851 Miliar dari nilai sebelumnya.

“Pemerintah Kutim berhasil menggali potensi pendapatan daerah yang belum tergali dengan baik,” ucap Jimmy, yang juga merupakan Politisi Partai Keadilan Sejahtera Kutim.

BACA JUGA:  Paripurna, Tanggapan Kepala Daerah Terhadap Pandangan Umum Fraksi-fraksi Disebut Lengkap dan Komprehensif

Tidak hanya itu, Jimmy memberikan penghargaan kepada pemerintah atas peningkatan pendapatan transfer dari Rp7,793 Triliun menjadi Rp8,394 Triliun, bertambah Rp600,872 Miliar atau 7,7 persen dari nilai sebelumnya.

Peningkatan ini dianggap sebagai indikator potensi tumbuh suburnya iklim investasi di Kutim. Jimmy berharap bahwa investasi yang berkembang dapat mengurangi tingkat kemiskinan dan mendorong pertumbuhan ekonomi mikro dan makro, tetapi tetap memperhatikan keberlanjutan pembangunan berkelanjutan. (Adv)

Print Friendly, PDF & Email

Also Read

[addtoany]

Tags

Ads - Before Footer