4 Tips Cerdas Keuangan selama Bulan Ramadan, supaya Gak Boros

Redaksi

EXPRESI.co, BONTANG – Bulan puasa menjadi masa terbaik untuk menahan hawa nafsu dan godaan. Tidak hanya atas makanan tetapi juga berbagai hal lainnya, termasuk baju Lebaran dan kebutuhan konsumtif lainnya. Apalagi menjelang Lebaran pasti bakal banyak diskon yang bikin lapar mata.

Menurut Ekonom PT Bank Central Asia Tbk, David Sumual memberikan kamu 4 tips mengelola keuangan saat bulan puasa biar gak boros. Apa saja itu?

1. Pilih datang ke acara buka puasa bersama yang sudah direncanakan sebelumnya

Dapat undangan buka puasa dari teman SD, SMP, SMA, kuliah, rekan kerja, keluarga, geng terdekat kamu, komunitas dan lain sebagainya. Kamu gak bisa pilih semuanya. Ingat budget kamu.

2. Atur prioritas keuangan

Kedua, penting nih untuk membagi kategori acara saat bulan puasa: Mana yang penting dan gawat atau urgent, mana yang gawat tapi gak penting atau sebaliknya dan juga mana yang tidak penting dan tidak urgent.

“Kita dahulukan yang penting dan urgent. Kalau tidak penting dan tidak urgent itu yang terakhir,”

3. Baju Lebaran tak harus baru

Kamu gak perlu gengsi memakai baju atau sepatu yang lama saat bulan puasa atau Lebaran. Jangan habiskan THR hanya untuk baju dan sepatu baru. Coba cek lemari dan pilih bajumu yang masih bagus untuk Lebaran tahun ini.

4. Sisihkan THR untuk investasi

Dari sekarang, yuk kita coba bagi THR yang nanti kita dapat bukan cuma untuk foya-foya beli makanan dan pakaian baru. Sisihkan juga untuk investasi ya.

Itulah beberapa cara agar selama puasa dan setelah menerima THR uangmu tetap terkelola dengan baik dan anti boros. (*)

Editor : Bagoez Ankara

Print Friendly, PDF & Email

Also Read

Tags

Ads - Before Footer