Upacara HUT RI ke 76 Tetap Digelar di Lang-lang

Redaksi

EXPRESI.co, BONTANG – Pemerintah Kota Bontang tetap berencana melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 76 kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Bessai Berinta (Lang-lang).

Plt Kepala Bagian (Kabag) Pemerintahan Sekertariat Daerah, Muhammad Ihsan mengatakan pelaksanaan HUT RI secara langsung dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang ketat.

Begitupun dengan peserta akan dibatasi. Sementara seluruh pejabat di lingkingan Pemkot Bontang akan hadir secara vurtual.

“Yang hadir secara langsung hanya perwakilan saja. Pelaksanaan secara offline akan digelar jam 09.00 wita,” katanya, Rabu (28/7/2021).

Selain upacara di lapangan Lang-lang, pemerintah bakal gelar on the road di 3 titik yakni simpang 4 Masjid Al-hijrah, simpang 3 Ramayana dan Bundaran Hotel Sintuk.

“Kita tidak mengundang masyarakat untuk datang ketiga titik itu, namun kami hanya akan melakukan pemberhentian selama 3 menit bagi masyarakat yang melintas mulai dari jam 11.17 sampai 11.20 Wita,” kata Ihsan.

Mengingat kasus terkonfirmasi Covid-19 masih tinggi, pemerintah juga melarang masyarakat umum mengikuti upacara offline untuk menghindari kerumunan. (FN)

Editor : Bagoez Ankara

 

Print Friendly, PDF & Email

Also Read

Tags

Ads - Before Footer