Spurs Kalah Lagi

Admin

Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho melihat dua hal berbeda pada babak pertama dan kedua ketika timnya kalah 0-1 dari Brighton & Hove Albion, di Stadion Falmer, Senin (1/2) dini hari WIB. Ini jadi kekalahan kedua beruntun setelah sebelumnya Spurs dibungkam Liverpool.

Babak pertama, anak asuhnya melakukan dua kesalahan berturut-turut, salah satunya berbuah gol bagi tuan rumah melalui Leandro Tossard.

“Kami kebobolan di babak pertama. Itu adalah babak yang menyedihkan. Di babak kedua, terutama di 30 menit terakhir, saya melihat tim dengan jiwa yang berbeda,” kata Mourinho usai pertandingan dilansir dari Sky Sports.

Mantan pelatih FC Porto dan Real Madrid tersebut melihat pasukannya memberikan segalanya pada babak kedua. Mereka seolah siap mempertaruhkan segalanya untuk mendapatkan hasil yang lebih baik. Oleh marena itu, semestinya mereka berhak mendapatkan yang lebih baik dari kekalahan ini.

Mourinho mengeklaim tetap membawa perasaan positif dari kandang Brighton. Pasalnya, the Lilywhites menunjukkan permainan apik dalam 30 menit terakhir. Barry Kane cs menampakkan semangat kemenangan walaupun di akhir laga mendapatkan kekalahan.

Mourinho mengakui pasukannya memulai pertandingan tidak baik. Kebobolan pada awal pertandingan membuat timnya merasakan kesedihan. Mourinho juga menyebut kebobolan di awal pertandinguan menjatuhkan harga diri tim.

“Tim menderita tetapi babak kedua memperlihatkan sikap yang sama sekali berbeda. Kami mencoba segalanya dan semangat di babak kedua bagus,” Mourinho menegaskan.

Ia mengungkapkan beberapa pemainnya mengalami kelelahan, tapi mereka berusaha kuat sampai detik akhir pertandingan. Kekalahan memang menghadirkan perasaan tidak baik. (*)

Sumber : Republika.co.id
Editor : Bagoez Ankara

Print Friendly, PDF & Email

Also Read

Tags

Ads - Before Footer