Rencana Renovasi Panggung Untuk LIve Musik, Warga BK : Perbaiki Jalan Dulu

Admin

warga Bontang Kuala kerja bakti melakukan perbaikan jembatan di Bontang Kuala

EXPRESI.co, BONTANG – Kelurahan Bontang Kuala mengajuakan rencana renovasi panggung yang terletak di bagian ujung Kampung Wisata Bontang Kuala ke Pemerintah Kota Bontang.

Rony Apriamsyah, Lurah Bontang mengatakan, tujuan renovasi diperuntukkan khusus untuk live musik. Juga mengingat panggung yang jarang terpakai, sehingga perlu diperbaiki agar lebih fungsional.

“Itu akses manfaatnya sebenarnya tidak ada, jadi lebih baik kita perbaiki saja, nanti itu dijebol aja supaya bisa live musik nanti,” ujarnya.

Dia menjelaskan, rencana renovasi panggung sudah diajukan ke pemerintah Kota Bontang, namun masih menunggu respon dan realisasi.

BACA JUGA:  Kopi Wadas: Secangkir Simbol Perlawanan Warga Menghalau Tambang dari Tanah Surga

“Sudah sering sekali diajukan, sudah lama lah, tapi kita mengikuti prosedural saja, menunggu,” pungkasnya.

Menanggapi hal itu, Agung salah satu warga Bontang Kuala mengatakan, jika pemerintah memang serius menjadi Bontang Kuala sebagai kampung wisata. Maka Hal pertam yang perlu menjadi perhatian pemerintah adalah akses jalannya.

“Bukan panggungnya yang harus di renovasi tapi jalan di depan panggung, soalnya pengendara maupun pejalan kaki rentang mengalami kecelakaan disitu,” jelas Agung saat ditemui, Senin (31/5/2021)

Dia menuturkan jika dari awal penempatan posisi panggung tersebut sudah salah. Sebab membelakangi laut dan membuat pemandangan untuk wisatawan jadi tertutup.

BACA JUGA:  Keluarga Gucci Menyebut Film 'House of Gucci' Penghinaan

“Makanya kebanyakan orang yg datang itu di belakang panggung, bukan di depan panggung,” tuturnya.

“Tujuan orang ke Bontang Kuala kan pengen liat laut, ini malah ditutupi dengan adanya panggung. Kalau hanya karena ingin nonton live musik desain panggung yg seperti itu, kurang tepat. Lebih baik ke Pujasera Kopkar PKT, yang aksesnya lebih bagus,” Agung menambahkan. (FN)

Editor : Bagoez Ankara.

 

Print Friendly, PDF & Email

Also Read

[addtoany]

Tags

Ads - Before Footer