AKBP Hengky Kristanto Abadi Siap Tunaikan Amanah Barunya!

spot_img

EXPRESI.co, MAMUJU – Resmi menjabat sebagai Kapolres Mamuju Tengah usai dilantik langsung oleh Kapolda Sulbar Irjen Pol Adang Ginanjar, AKBP Hengky Kristanto Abadi mengaku siap melanjutkan estafet kepemimpinan lewat dukungan seluruh perangkatnya.

“Kami siap melanjutkan estafet roda kepemimpinan ini sesuai arahan dan harapan Kapolda Sulbar, tentu lewat dukungan semua personel,” tutur AKBP Hengky.

Terlihat di lobi utama Polda Sulbar, usai prosesi pelantikan AKBP Hengky langsung mengumpulkan para pejabat utamanya yang hadir dalam acara sertijab hari ini, Rabu (3/7/24).

BACA JUGA:  Pengamanan Tahapan Kampaye, Polresta Mamuju Siagakan 72 Personel Setiap Hari

Mantan Kasubdit III Ditreskrimsus Polda Sulbar itu meminta seluruh perangkatnya untuk memberikan dukungan penuh agar amanah baru yang diembannya saat ini bisa ditunaikan dengan baik.

Menurutnya, tidak ada pekerjaan yang tidak bisa dikerjakan jika dilakukan bersama-sama, untuk itu Hengky meminta dukungan semua pihak di Polres Mateng agar pelaksanaan tugasnya selama di Mateng nantinya bisa berjalan maksimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban yang tetap kondusif.

BACA JUGA:  Iming-iming Bisnis, Pelaku Tipu Karyawan Honorer di Mamuju

“Intinya kita jaga soliditas dan berikan dukungan terbaik rekan-rekan dalam menyelesaikan setiap persoalan yang ada,” tutur Mantan Kasubdit III Ditreskrimsus Polda Sulbar itu.

Hengky melanjutkan, seluruh program yang sudah ada di Polres Mateng siap dilanjutkan demi menggapai tujuan yang sama yaitu menjaga dan memelihara harkamtibmas.

Print Friendly, PDF & Email

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest Articles